7 Tips Membuat Video Profesional dengan Kamera iPhone

Tips Membuat Video Profesional dengan Kamera iPhoneGendruk,  Teknologi kamera pada ponsel semakin hari semakin canggih dan bukan hal mustahil anda bisa merekam video kelas professional via smartphone. Akhir-akhir ini iPhone juga menitik-beratkan kualitas kamera sebagai fitur andalannya. Minimal anda bisa mendapatkan kualitas full HD atau bahkan 4K dengan kamera iPhone. Namun demikian ada hal-hal penting yang perlu diperhatikan sebelum anda memutuskan untuk merekam momen penting dalam hidup anda agar anda tidak kehilangan momen tersebut.

Berikut kami sajikan bagaimana cara merekam video kelas profesional menggunakan Kamera iPhone.

Tips – Tips Merekam Video Profesional dengan Kamera iPhone

membuat video profesional dengan kamera iPhone

1. Pastikan Ruang Penyimpanan Mencukupi

Pada prinsipnya jika anda ingin merekam entah itu pakai smartphone, kamera DSLR atau kamera pocket, pertama kali yang harus dipastikan adalah kapasitas memori. Apalagi jika anda ingin mengambil gambar dengan kualitas full HD atau 4K. File video yang dihasilkan sangat besar sehingga membutuhkan ruang penyimpanan yang cukup.

Untuk cek ketersediaan ruang penyimpanan di ponsel iPhone anda bisa melihatnya di menu Settings > General > Storage & iCloud Usage. Jika ternyata anda tidak bisa memprediksi besar file yang dihasilkan, sebaiknya kosongkan saja memorinya dengan melakukan backup data.

2. Aspek Pencahayaan

Salah satu kunci hasil video profesional dari kamera iPhone adalah pencahayaan. Ini telah disadari banyak orang bahwa ternyata kamera iPhone apapun itu modelnya tidak bisa mengambil gambar bagus di lingkungan redup. Jika diperlukan anda bisa menambahkan pencahayaan dari lampu. Jangan menggunakan LED flash, karena kebanyakan orang tidak berhasil dengan trik itu.

Namun perlu diingat ketika anda menambah pencahayaan, sumber cahaya harus diletakkan di depan subyek yang akan direkam, karena kalau membelakangi subyek akan terlihat silau.

Jika diperlukan anda bisa bisa mengatur pencahayaan dengan mengatur fokus kamera. Anda lihat dilayar ada kotak kuning yang menandakan fokus. Dari situ anda bisa mengatur kecerahan dengan menggeser pengaturan brightness hingga gambar terlihat bagus.

Pada iPhone tingkat pencahayaan juga bisa dikunci melalui menu auto exposure/autofocus lock (AE/AF LOCK). Dengan AE/AF LOCK aktif anda bisa mempertahankan tingkat eksposur yang anda inginkan.

3. Matikan Seluruh Notifikasi

Disaat merekam pastinya anda tidak mau diganggu. Matikan seluruh notifikasi atau paling gampang buat ponsel dalam mode terbang. Dengan begitu anda bisa fokus merekam.

4. Rekam dengan Mode Landscape

Merekam video sama sekali berbeda dengan memotret. Jika anda memotret baik melalui mode landscape atau portrait mungkin hasilnya sama-sama bagus. Tapi jika merekam video hasilnya bisa sangat jauh berbeda. Sebaiknya jika anda merekam melalui smartphone gunakan mode landscape terkecuali memang video tersebut dikhususkan untuk format portrait. Dalam mode portrait video yang dihasilkan akan memilik bar hitam ketika dimainkan.

5. Tips Merekam Video dengan kamera iPhone Agar tidak Goyang (Shaky)

Kalau anda punya uang, permasalahan shaky mudah diatasi dengan membeli Tripod stabilizer. Namun bagi anda yang tidak memilikinya bisa sedikit mengakali dengan memegang smartphone iphone anda erat-erat. Kalaupun masih goyang, anda bisa meletakkan smartphone tersebut diatas permukaan yang empuk sambil anda memegang ponsel. Katakanlah smartphone anda letakkan di atas meja dengan bantalan lipatan kaos atau apapun yang empuk sehingga tidak menimbulkan goresan pada ponsel.

6. Sebisa Mungkin Hindari Zoom

Pada prinsipnya semakin besar subyek yang terlihat di layar akan semakin bagus, tapi melakukan zoom bisa menurunkan kualitas dan kejelasan video. Jika terpaksa ingin mengambil gambar lebih dekat maka lakukanlah dengan anda ikut mendekat. Terlebih lagi, dengan anda melakukan zoom pada saat merekam akan secara drastis menurukan kualitas video.

Dalam industri perfilman atau studio professional, mereka menggunakan alat tersendiri yang disebut gimbal. Jadi tidak ada masalah ketika mereka bergerak dan kualitas rekaman bisa tetap bagus.

7. Gunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Aplikasi kamera bawaan ponsel iPhone high-end seperti iPhone 7 dan iPhone 7 Plus memang sudah diatas rata-rata dengan output visual yang jernih. Namun demikian, untuk merekam video belum tentu tergantung skill penggunanya. Jika anda benar-benar menginginkan output video professional bisa mempertimbangkan aplikasi kamera dari pihak ketiga. Tentu saja itu tidak gratis, namun cukup murah dan sepadan dengan apa yang anda bayar.

Salah satu aplikasi video yang cukup terkenal adalah FiLMiC Pro yang dijual sekitar $15 USD atau setara dengan Rp. 200 ribuan. FiLMiC Pro memiliki fitur-fitur tambahan yang tidak ada pada kamera bawaan iPhone yang siap membuat video anda terlihat lebih professional.

Demikian 7 tips membuat video profesional dengan kamera iPhone. Cukup mudah bukan!

Leave a Comment