Tutorial Instal Emulator Android Kitkat 4.4 di Virtualbox

Cara Install Emulator Android Kitkat di Virtualbox PC – Gendruk.com, Virtual Box adalah salah satu software virtual machine yang populer untuk penggunaan PC, disini kamu sangat memungkinkan menjalankan berbagai macam Sistem Operasi berbasis desktop seperti Windows, Linux, DOS, dll pada PCmu. Selain itu kamu juga bisa menjalankan OS Android dan menjadikannya sebagai emulator Android secara gratis pada PC, karena Virtual Box merupakan software open source yang bisa diunduh secara gratis oleh siapa saja.Kalian dapat menjalankan OS Android dari CD atau dari file ISO Android. Dibutuhkan beberapa langkah sederhana yang harus kalian lakukan untuk menjalankan emulator Android pada Virtual Box. Dan kali ini kita akan membahas tutorial Instal emulator Android Kitkat 4.4 di Virtual Box.

Ini dia langkah-langkah untuk  Instal Emulator Android KitKat 4.4 di VirtualBox

1.Pertama yang harus kalian lakukan adalah mengunduh Virtual Box itu sendiri

download virtualbox

  • Ketik “Virtualbox” pada google
  • Pilih Oracle VM Virtualbox sebagai web resminya

Pilih virtualbox

  • Saat web telah dibuka, pilih tab download

tab download virtualbox

  • Pilih x86/amd64 untuk sistem operasi Windows

2. Kemudian download sistem android kitkat 4.4 di google secara gratis

download sistem operasi android kitkat 4.4 di google

  • Ketik android x86 4.4
  • Pilih releasenote 4.4-RC 1 – Android-x86 – Porting Android to x86

android kitkat release note

3.Setelah semua terunduh,install Virtualbox pada PC Anda

install virtualbox di pc

  • Pilih next terus kemudian instal hingga keluar box seperti di bawah ini

instal virtualbox di komputer

  • Berikut adalah tampilan awal virtualbox, pilih new

tampilan awal virtualbox

  • Saat kotak dialog create virtual machine setelah klik new muncul, sesuaikan dengan gambar di bawah ini. Atau kamu bisa menyesuaikan sendiri dengan kondisi laptop maupun Pcmu sekarang. Pilih saja next

buat virtual mechine virtualbox

  • Pilih berapa memory yang akan kamu gunakan pada RAM laptopmu untuk menyimpan dan menjalankan emulator Android yang akan kamu instal ini. Klik next

memori virtual machine

  • Pilih next terus, hingga muncul kotak dialog seperti di bawah ini, lalu tekan start

start emualtor android virtualbox

  • Maka akan muncul seperti di bawah ini. Pilih folder kecil pada kotak select start-up disk yang berfungsi untuk mencari sumber data yang akan di instal.

start-up disk virtualbox

  • Pilih tempat penyimpanan hasil download sistem android yang telah kamu lakukan pada langkah nomor 1. Seleksi, kemudian pilih open. Start

mulai instal android di virtualbox

  • Kemudian pilih installation – install Android x86 to harddisk

proses instalasi android kitkat di virtualbox

  • Instalasi pasti memerlukan ruang atau partipasi khusus untuk menyimpannya pilih create/modify partitions. Ok

create atau modify partisi

  • Setelah itu kamu akan masuk pada bagian partitions android. Pilih new untuk membuat partisi baru, gunakan arah kanan dan kiri pada keyboardmu untuk menyeleksi. Enter

partisi baru

  • Pilih primary tekan enter, pilih bootable

primary partisi

  • Kemudian pilih write dan tekan enter. ketik yes saat dimintai konfirmasi berikutnya, kemudan tekan enter.

partisi write

  • Pilih quit

quit partisi

  • Setelah itu akan muncul partisi yang telah dibuat, pilih partisi tersebut kemudian tekan enter Untuk memulai menginstal

silakan mulai instal kitkat di virtualbox pc anda

  • Pilih ext3 sebagai file system untuk format sda 1, dan pilih Yes untuk format partitionnya

ext3 dan format

  • Jika muncul kotak pilihan install GRUB bootloader langsung pilih Yes, kemudian tekan Yes lagi untuk install direktori /system menjadi read-write.

install GRUB bootloader

  • Jika proses telah selesai pilih reebot. Tunggu prosesnya hingga muncul tampilan awal virtual box lagi.
  • Jika telah muncul, klik tab devices, pilih CD/DVD devices pilih android-x86-4.4-RC1.iso

install android-x86-4.4-RC1.iso

  • Android yang diinstal akan boot up layaknya sistem operasi lainnya di Virtualbox. Sama seperti smartphone dan tablet Android Anda, kita juga harus melalui proses setup dengan mengisikan akun Google Anda. Pada menu WiFi kita bisa melewatinya dengan skip, karena Android akan otomatis menggunakan koneksi internet standar yang sedang Anda jalankan.

welcome to android kitkat in virtualbox

  • Jika kursor mouse Anda tidak dapat digunakan atau tidak berfungsi, maka Anda perlu klik menu Machine dan pilih Disable Mouse Integration. Lalu coba klik pada virtual machine Anda, akan muncul kursor baru yang dapat menggantikan touch screen pada layar. Jika ingin kembali berpindah ke mode kursor mouse biasa tekan ctrl kanan (default).

Disable Mouse Integration

  • Setelah semua setup telah selesai, Anda akan ditampilkan desktop Android yang terdapat app google play store, Gmail, Maps lengkap.

proses install android di virtualbox pc selesaiNah, itulah langkah-langkah untuk menginstal Android kitkat pada virtualbox. Dapat dijadikan sebagai emulator agar mempermudah mengotak-atik, merubah, maupun bereksperimen dengan sistem android melalui PC Anda. Selamat mencoba, semoga berhasil

Leave a Comment