Harga Evercoss A7K Terbaru

Harga Evercoss A7K – Pabrikan Evercoss secara rutin meluncurkan produk terbarunya, dengan menghadirkan beberapa smartphone harga murah, yaitu Evercoss A7K. Evercoss A7K datang kepasar smartphone dengan dibekali layar sentuh berukuran 4,5 inci yang memiliki desain berbeda dari perangkat lain. Yang cukup menarik, smartphone anyar tersebut didesain hampir mirip dengan blackberry Porche. Penasaran ingin melihat spesifikasi Evercoss A7K? simak berikut ini.

Harga dan Spesifikasi Evercoss A7K

Dilihat secara menyeluruh, spesifikasi yang ditanamkan Evercoss A7K tidak terlalu tinggi, namun yang menjadi unggulan atau daya tarik terletak dari bentuk bodi. Pada cover belakang dilapisi dengan kulit bahan sintetis sehingga akan terlihat lebih mewah. Namun untuk masalah layar, smartphone ini tidak terlihat mengesankan karena hanya menggunakan layar seluas 4,5 inci yang beresolusi WVGA 480 x 800 piksel, dan didukung oleh teknologi IPS dengan kepadatan 207 ppi.

Untuk mempercantik tampilan tersebut, smartphone ini telah dipasangkan kamera utama yang beresolusi 13 Megapiksel lengkap dengan fitur lampu Flash LED dan autofocus. Sedangkan untuk kamera depan mempercayakan pada kamera sebesar 1,6 Megapiksel, namun kamera tersebut sudah mampu untuk melakukan video call ataupun berfoto selfie.

Flash Sale Rp 1

Spesifikasi Evercoss A7K

Untuk meningkatan masalah performa, Evercoss A7K ini masih tergolong rendah karena hanya mengadalkan kemampuan prosesor dual core berkecepatan 1 GHz, serta MediaTek chipset milik 6572. Dan untuk memaksimalkan kenerja dari prosesor tersebut, di berkolaborasi dengan memori berkapasiats 512 MB serta tidak lupa dengan adanya dukungan memori eksternal yang dapat di upgrade hingga 32 GB. Nah untuk melihat lebih lengkap dengan spesifikasinya berikut detailnya.

  • Kartu : Dual gsm – gsm
  • Dimensi : 137.8 mm x 66.8 mm x 10.2 mm
  • Layar : 4.5 inchi, 854 x 480
  • Jenis layar : FWVGA
  • RAM : 512 MB
  • Memori : 4 GB
  • CPU : Dual core Prosesor 1 GHz
  • OS : Android 4.2 Jelly Bean
  • Kamera Belakang : 13.0 MP
  • Kamera Depan : 1.3 MP
  • Baterai : 1600 mAh
  • Berat : 152.9 gram

Harga Evercoss A7K terbaru

Dengan adanya fitur tambahan seperti dual SIM GSM, Wi-Fi, Bluetooth dan GPS, sepertinya cukup menarik untuk dicoba. Dan untuk harganya sendiri, harga Evercoss A7K dipasarkan dengan banderol yang terjangkau. Anda cukup mengeluarkan dana sebesar 700 ribu rupiah.

Demikianlah sedikit ulasan mengenai harga Evercoss A7K yang dapat kami sampaikan. Selain itu baca juga smartphone lain yang tak kalah hebat, MITO Fantasy U A60 Terbaru.

Flash Sale Rp 1
Flash Sale Rp 1
x