Nokia 108 Dual SIM

Nokia 108 Dual Sim – Pada bulan September 2013 Nokia kembali mengenalkan jajaran hp murah dengan spesifikasi menegah ke bawah dengan seri Nokia 108. Perangkat ini berjalan pada 2 jaringan 2G Network; 900 dan 1800 Mhz serta dapat digunakan oleh dua operator GSM yang berbeda.

Nokia 108 Dual SIM

Nokia 108 dual sim mempunyai dimensi sekitar 110.4 x 47 x 13.5 mm dengan berat yang hanya sebesar 70.2 gram. Bentuknya terlihat memanjang dengan tampilan tradisional menggunakan fitur tombol fisik untuk mengetik ataupun menseleksi menu yang terdapat di dalamnya. Dengan dukungan layar TFT 65 ribu warna yang mampu memberikan resolusi 128 x 160 piksel sebesar 1.8 inchi ini dirasa sangat cukup untuk memberikan kualitas standar bagi pengguna-nya.

Harga yang dipatok oleh Nokia yaitu antara 500 ribu rupiah hingga 700 ribu rupiah untuk Nokia 108 dual sim berspesifikasi internal memori sebesar 4 megabyte, koneksi Bluetooth, kabel usb yang hanya dapat digunakan untuk mengisi baterai, memori eksternal hingga 32 GB menggunakan microSD, kapasitas phonebook hingga 500 contact, dan kamera VGA dengan resolusi hingga 640 x 480 piksel.

Dengan spesifikasi Nokia 108 dual sim tersebut, pengguna-nya hanya dapat menjalankan beberapa aktivitas standar mulai dari mengirimkan sms, bertelepon, mengambil foto, merekam panorama sekitar dengan kualitas QVGA dan mendengarkan radio dengan RDS.

Leave a Comment