Opera Web Browser Terbaru, Menghadirkan Fitur Video Chating

Nama Opera Mini sudah tidak asing lagi bagi anda pecinta gadget khususnya yang senang menjelajah dunia maya menggunakan perangkat Mobile. Bahkan pengguna aplikasi browser Opera pada saat ini dapat dikatakan paling tinggi daripada aplikasi browser lainnya. Beberapa waktu yang lalu, dikutip dari postingan terbaru dari Blog resmi Opera, pihaknya telah merilis secara resmi Versi terbaru Mobile Browser Opera yang tersedia untuk perangkat yang menggunakan OS Android. Sebelum secara resmi  disediakan di app Store, Opera Browser versi terbaru ini sudah menjalani beta test selama satu bulan. Berdasarkan potingan yang terdapat pada blog resmi Opera ini, dikatakan bahwa aplikasi Opera browser versi terbarunya ini dirilis dengan menghadirkan beberapa peningkatan yang terbilang cukup signifikan, salah satu peningkatan yang dimiliki oleh Opera browser versi terbaru ini adalah kemampuan melakukan Video Chat walaupun saat anda sedang bepergian.

Versi terbaru dari Opera web browser ini yang merupakan versi 20.0.1396.72047 yang dihadirkan untuk perangkat Android ini sudah dilengkapi dengan kehadiran dukungan WebRTC, dimana fitur ini mampu menghadirkan kemampuan video chat kepada seluruh pengguna dengan lebih cepat dan juga mudah. Selain itu, fitur appear.in yang dapat ditempelkan pada website apapun, sehingga memungkinkan para pengguna dapat dengan mudah merubah cara Opera browser terbaru ini dengan memilih tampilan yang ada seperti klasik, tablet atau telepon. Selain itu, pada Opera browser terbaru ini juga yang disediakan speed dial yang akan menggelompokan situs yang paling sering penguna kunjungi dalam satu folder khusus.

Opera browser memang termasuk kedalam salah satu aplikasi browser paling baik hingga saat ini yang dapat digunakan pada perangkat mobile anda. Namun untuk dapat menginstal Versi terbaru dari Opera browser ini yaitu versi 20.0.1396.72047, perangkat android yang anda miliki minimalnya harus menggunakan OS Android versi 4.0 Ice Cream Sandwich. Cukup wajar dimana mengingat sekarang ini sudah banyak perangkat android yang sudah menggunakan OS Android di atas 4.0 Ice Cream Sandwich. Jika anda ingin merasakan kelebihan dalam menjelajah dunia maya dan juga memaksimalkan fitur-fitur yang dimiliki oleh Opera browser versi 20.0.1396.72047 ini, langsung saja anda download gratis melalui app Store pada perangkat Android anda.

Leave a Comment