Empat Cara Modern Mengatasi Kulit Parut / Scar

Cara Modern Mengatasi Kulit Parut / Scar – Gendruk dotcom, Memiliki kulit yang bersih dan halus serta bebas dari Scar atau bekas luka mungkin menjadi impian tiap orang, terutama kaum wanita. Tapi pada kenyataanya, berbagai kegiatan yang kita lakukan dapat menyebabkan luka baik disengaja atau tidak disengaja. Sehingga Scar atau bekas luka bisa timbul pada permukaan kulit. Adanya Scar sendiri dapat berpengaruh pada kepercayaan diri seseorang, terutama bagi mereka yang mengandalkan penampilan sebagai penunjang kesuksesan karir mereka. Untuk Scar sendiri, memiliki beberapa jenis. Antara lain Ice-pick Scar, Boxar Scar, Rolling Scar, Athrophic Scar, Hyperthrophic Scar, dan juga Keloid Scar. Dan untuk mengatasi jenis-jenis Scar tersebut, biasanya harus dilihat terlebih dahulu dari jenis dan bentuknya. Maka setelah itu, baru dilakukan beberapa langkah khusus yang disesuaikan untuk jenis Scar yang ada. Untuk mengatasi masalah Scar tersebut, berikut ini saya berikan info tentang empat cara untuk mengatasi kulit parut (scar) yang dapat anda lakukan.

Ini Dia Beberapa cara mengatasi Kulit Parut / scar

scar
gambar scar

Suntik Kolagen

Teknik menghilangkan Scar / kulit parut yang pertama adalah Suntik Kolagen. Teknik ini biasanya dilakukan dengan cara menyuntikan Kolagen pada permukaan bawah kulit yang tujuanya untuk meregangkan atau mengisi jenis parut tertentu yang halus akan tetapi dalam. Tapi teknik dengan cara penyuntikan Kolagen ini tidak cocok untuk parut jenis keloid dan ice-pick. Karena untuk parut jenis ice-pick Scar sendiri, membutuhkan penanganan yang tepat dengan teknik bedah kulit.

Flash Sale Rp 1
Athrophic Scar
gambar Athrophic Scar

Bedah Kulit

Teknik bedah kulit ini biasanya sangat tepat di gunakan pada ice-pick Scar. Karena teknik menghilangkan bekas luka ini di lakukan dengan cara melakukan pembedahan pada masing-masing parut dan memisahkan ikatan fibros pada parut sehingga dapat meningkatkan ketegangan antara epidermis dan struktur bawah kulit yang dapat merangsang produksi kolagen. Dengan teknik ini, kulit anda akan tampak rata secara alami. Tapi biasanya juga membutuhkan biaya yang lebih mahal karena melibatkan operasi.

Pengolesan Kimiawi

Pengolesan kimiawi dapat anda coba jika Scar yang anda miliki tergolong jenis ringan. Teknik dengan menggunakan pengolesan kimiawi bisa anda lakukan untuk memperbaikai perubahan warna kulit atau mengatasi parut ringan. Anda dapat melakukan teknik ini sendiri dengan cara menggunakan produk yang memiliki kandungan pursellin oil. Pursellin oil sendiri adalah perpaduan dari minyak esensial dan ekstrak tumbuhan alami seperti rosemary, calendula, chamomile, dan juga lavender. Selain hal di atas, anda juga dapat menggunakan bahan kimiawi seperti asam fenolat.

Hyperthrophic Scar
foto Hyperthrophic Scar

Teknik Dermabrasi

Treatment jenis ini dapat anda lakukan juga untuk mengatasi Scar. Teknik jenis Dermabrasi biasanya dilakukan dengan menggunakan gerindra atau sikat dengan kecepatan tinggi hingga dapat mengupas permukaan kulit dan mengubah kontur parut. Parut jenis superficial dapat hilang sepenuhnya dengan cara ini. sedangkan untuk parut yang cukup dalam, dapat dikurangi kedalamanya dengan teknik Dermabrasi ini.

Sebenarnya untuk mengatasi Scar, tak kalah penting dari kesadaran anda sendiri untuk menghindari terjadinya Scar atau bekas luka. Tentu jika anda mampu menghindari terjadinya Scar, anda tak perlu lagi melakukan berbagai cara hanya untuk menghilangkan Scar. Anda dapat memulainya dengan membiasakan pola hidup sehat, meminum suplemen antioksidan seperti vitamin E dan C, mencegah terjadinya infeksi, serta sering-sering mengoleskan krim yang memiliki kandungan vitamin A, aloe vera, dan centella aciatica. Mungkin hanya itu saja info yang dapat saya bagikan kali ini, semoga info tentang empat cara modern atasi scar yang saya bagikan ini dapat memberi manfa’at bagi anda.

Flash Sale Rp 1
Flash Sale Rp 1
x